Andryanto

24 Juni 2015

848 melihat

Unmul Ngabuburit

tanggal 23 Juni 2015 Keluarga mahasiswa Unmul mengadakan Unmul Ngabuburit bersama Anak Jalanan Samarinda dalam rangka kongres amal untuk penggalangan dana Rohingya. Dalam kesempatan ini Dr. Ir. H. Encik Akhmad Syarifudin, MP mewakili bapak rektor memberikan sambutan dan kesan-kesannya terhadap acara ini, beliau mengatakan sangat bangga dan senang terhadap kepedulian masyarakat unmul untuk membantu pengungsi Rohingya.
Pada acara ini banyak penampilan-penampilan menarik mulai dari nasyid dari fakultas kehutanan, drama anak jalananan, UKM Band Unmul, dan UKM Sapu Lidi, setengah lima Simpfony dari fakultas ilmu  budaya. Acara ini dilanjutkan dengan buka bersama dan sholat magrib berjamaah.